65 Peserta Sunatan Masal Penuhi Kantor Desa Jayanti, Bekerja Sama dengan RSIA ILANUR BALARAJA Yayasan Sutan Al-Barkah Pisangan Sepatan Tangerang

oleh -12 Dilihat

Kabupaten Tangerang | Antero.co – RSIA ILANUR Balaraja bekerja sama dengan Yayasan Sutan Al-Barkah, Sepatan Tangerang, mengadakan program sunatan masal yang di selenggarakan di kantor Desa Jayanti, Kecamatan Jayanti. Sabtu (05/07/25)

Hadir dalam acara sunatan masal, Alwani ketua Yayasan Sutan Al-Barkah beserta tim korcam dan kordes, Tim medis dari RSIA ILANUR BALARAJA, Misri rahayu Kades Jayanti, H.Rebo muhidin, S.H selalu tokoh masyarakat, acara di kawal Polsek Cisoka diwakili oleh Binamas serta Babinsa Desa Jayanti.

Program sunatan masal di ikuti 65 peserta berasal dari warga Desa Jayanti, Kecamatan Jayanti selain sunatan masal yang diadakan setiap bulan oleh Yayasan Sutan Al-Barkah ada juga program bantuan dari donatur seperti korsi roda dan kaki palsu.

Acara sunatan masal di iringi musik angklung tradisional menambah kemeriahan acara atas inisiatif kepala Desa

Alwani Ketua Yayasan Sutan Al-Barkah saat di wawancara awak media mengatakan,”dalam rangka tahun baru islam 10 Muharam Yayasan Sutan Al-Barkah rumah anak yatim dan PLN serta bekerjasama dengan pemerintah Desa Jayanti, melaksanakan khitanan masal sebanyak 65 peserta, “Ujarnya

” Peserta dari Desa Jayanti khusus nya, selain program sunatan masal kita juga mengadakan program unggulan bantuan kaki palsu karena kita Yayasan Disabilitas, jadi ada Disabilitas yang membutuhkan kaki palsu kita berikan kaki palsu, ia juga berharap dengan bantuan kaki palsu kaum Disabilitas yang tadinya bisa mengemudikan kendaraan bisa berusaha lagi untuk menapkahi keluarga,”Tambahnya

Ditempat yang sama, Misri rahayu selaku kepala Desa Jayanti mengucapkan terimakasih kepada Yayasan Sutan Al-Barkah, Yayasan yatim, RSIA ILANUR BALARAJA dan PLN yang sudah mempercayai kegiatan ini sehingga warga masyarakat Desa Jayanti bisa terbantu dengan adanya sunatan masal ini,” Ucapnya

Kades Jayanti berharap anak-anak yang sudah ikut hitanan masal semoga menjadi anak-anak yang soleh dan anak-anak yang bisa membanggakan kedua orang tuanya serta khususnya untuk Desa Jayanti, “Ucapnya

Warga masyarakat Desa Jayanti mengucapkan banyak terimakasih kepada pemerintah Desa Jayanti, dan semoga Desa Jayanti bisa lebih baik lagi dalam melaksanakan pelayanan nya kepada masyarakat, ” Ujar warga Kp.garhiyrum saat diwawancara awak media.

(BG)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.